PR Naik Traffik Anjlok |Google Update Page Rank

Bisnis Hari Ini - Nggak Penting : Sebuah kegembiraan yang sangat luar biasa ketika sehari setelah Idul Adha 2011, blog Blogger Bodoh ini naik Pangkat dari PR 0 menjadi PR 2. Perlu untuk di syukuri, dan kabar gembira ini membuat saya sedikit lebih semangat untuk ngeblog secara serius. Tapi kok aneh, PR Naik namun Traffik Anjlok.

Setelah 2 hari blog saya seperti di telan bumi, tidak nampak di search engine google. Saya periksa apa blog saya kena deindeks dengan mengetik "site:www.bloggerbodoh.com" pada search engine, tapi tetap terbaca berbagai posting saya dan domain saya masih ada dalam indeks google. Syukurlah, itulah yang terucap dalam hati saya.

Setelah dua hari berikutnya blog saya langsung kehilangan Page Rank dari 2 menjadi N/a, dan saya berfikir apa Google sudah sinting? atau kah mungkin sakit Jiwa, stress, atau tidak normal. Karena aneh, berangsur-angsur traffik blog ini kembali normal, naik sedikit demi sedikit hingga menuju ambang normal yaitu 100 UV/day.

Kalau cara seperti ini jadi susah, soalnya blog dapat Page Rank tapi Traffik anjlok, dan kehilangan PR blog kembali naik untuk traffiknya. Sepertinya google memberikan pilihan berat, apakah harus pilih Page Rank atau traffik?, dan saya berkesimpulan google memang sudah sinting.

Kasus yang saya hadapi sebelum ini adalah dimana ketika saya buka blog ini, tidak bisa dibuka dan terdapat pesan "Sistem kami telah mendeteksi adanya lalu lintas yang tidak wajar dari jaringan komputer Anda. Coba lagi permintaan Anda nanti" lalu seminggu kemudian blog ini dapat PR 2, dan kemudian seperti deindeks tapi bukan, lalu traffik anjlok, 2 hari kemudian traffik naik lagi tapi blog kehilangan PR.

Mungkin ini sebuah fenomena baru Google panda, yang bisa disebut "Google Panda Jadi Gila". Semoga saja bug google ini juga bisa segera di perbaiki !


Category Article

What's on Your Mind...